Wardah Days 2018
Tanggal 2 Oktober kemarin, aku dan beberapa beauty blogger berkesempatan hadir di acara Wardah Days 2018 di Atrium Gandaria City Mall yang diselenggarakan atas kerjasama Wardah dan Beauty Journal. Sebagai seorang Beauty enthusiast, acara seperti ini nggak boleh dilewatkan!
Untuk teman-teman yang ada di sekitar Jakarta dan ingin mampir ke Wardah Days 2018, acara ini diselenggarakan dari tanggal 2 Oktober 2018 hingga 7 Oktober 2018 di Atrium Gandaria City Mall.
Teman-teman bisa datang untuk mencoba skin check, hair check, seru-seruan di photobooth dan juga nyobain produk-produk Wardah secara langsung loh.
Selain itu, teman-teman juga bisa ikutan acara Beauty Class dengan beberapa beauty influencer ternama. Untuk informasi lebih lanjut tentang beauty class ini, silakan cek instagram Wardah dan instagram Beauty Journal yaa.
Nah, ini dia serunya kegiatan yang aku rasakan di Wardah Days 2018 tanggal 2 Oktober kemarin!
***
Skin Check
Di booth ini, aku mencoba cek kondisi kulitku. Setelah wajahku difoto dengan menggunakan alat khusus, foto itu dianalisa dan hasilnya kondisi kulitku cenderung berminyak di beberapa area. Selalin itu, hasil analisanya mencakup bintik hitam yang akan muncul, bintik hitam yang sudah muncul, tingkat kelembapan kulit, jumlah kerutan, jerawat atau komedo yang akan muncul, kondisi pori-pori, tekstur kulit hingga usia kulit kita! Lengkap banget deh!
Alhamdulillah, usia kulitku setara satu tahun lebih muda dari usiaku. Tapi pr yang harus aku perhatikan adalah penggunaan toner, karena dari hasil analisa tekstur kulit dan pori-poriku yang paling membutuhkan perhatian ekstra.
***
Hair Check
Selanjutnya aku mencoba cek kondisi rambutku di booth Hair Check. Di sini, rambut dan kulit kepalaku di foto berberapa kali untuk mengetahui kondisi ketebalan batang rambut, kelembapan kulit kepala, kondisi pori-pori kulit kepala dan kondisi kerontokan rambut.
Hasil dari kondisi rambutku yang harus diperhatikan adalah kondisi kulit kepalaku yang cenderung kering dan kerontokan rambut.
***
Booth Produk Wardah
Di booth-booth ini teman-teman bisa melihat dan mencoba produk Wardah yang dikelompokkan sesuai variannya dan dihiasi berdasarkan fungsi dan kandungan dari varian produk! Eye catchy banget!
Selain produk yang sudah aku tunjukkan, di Wardah Days 2018 ini teman-teman bisa colak-colek produk Wardah yang paling baru! Yaitu si varian Instaperfect! Bahkan ada beberapa produk yang baru akan launching di Wardah Days 2018 ini loooh. Seneng banget bisa nyobain produknya duluan!
Wardah Instaperfect Spotlight Chromatic Eye Palette!!! Kyaaaaa!!!
@leonaditya @beautyjournal |
***
Photobooth
Selain kegiatan-kegiatan yang sudah aku ceritakan, ini dia yang paling seru, foto di photobooth!
Foto tiduran ini adalah ide Sophie. Hahaha, kita berempat beneran tiduran di tengah area photobooth dan fotografernya harus manjat tempat duduk untuk mengambil foto ini. Hasilnya, aku suka banget!!!
@leonaditya @beautyjournal |
@leonaditya @beautyjournal |
***
Nah begitulah serunya kegiatanku dan beauty blogger di Wardah Days 2018. Kalau teman-teman belum ada agenda di akhir minggu ini, kesempatan emas untuk datang ke Wardah Days 2018 di Atrium Gandaria City Mall dan mencoba kegiatan-kegiatan seperti yang aku ceritakan secara gratis!
@leonaditya @beautyjournal |
Terima kasih sudah mampir dan baca postku yaa!
Semoga memberi informasi dan inspirasi kegiatan weekend ini.
xoxo,
-----
Foto yang tidak memiliki watermark allseebee.com adalah dari @leonaditya @beautyjournal
#WardahDays2018
#InspiringBeautyDiscovery
#BeautyJournalXWardah
Komentar
Posting Komentar